PENERBIT PUSAT PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DAN PENELITIAN INDONESIA (P4I)
(PENERBIT P4I)
Puisi adalah bahasa kalbu, curahan sanubari dari relung jiwa yang terdalam. Ia menjadi teman di kala sepi, menjadi kekasih di kala rindu, menjadi setetes embun di kala dahaga. Bait-bait dalam puisi datang dari hati, dan sesuatu yang datang dari hati, maka hati pulalah yang akan menerimanya.
Buku “Saujana; Antologi Puisi”, merupakan kumpulan puisi sebagai ungkapan dan ekspresi perasaan penulis. Masing-masing puisi mewakili rasa yang mungkin tidak akan pernah dilupakan oleh penulis. Perasaan itu begitu kuat sehingga dapat menyentuh hati pembaca atau pendengarnya.
Dalam “Saujana” ini pembaca akan dibawa ke kehidupan yang sarat dengan pengalaman mendalam yang menjadikannya layak menjadi sahabat dimanapun berada.
Selamat membaca dan salam literasi!
Judul : Saujana