PENERBIT PUSAT PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DAN PENELITIAN INDONESIA (P4I)
(PENERBIT P4I)
Buku ini menceritakan cerita fiksi dan pengalaman yang telah terjadi dalam kehidupan penulis semenjak tinggal di suatu wilayah sebut saja rumah kebun. Peristiwa dialami semenjak pindah ke rumah kebun. Peristiwa di mulai setelah menikah dan memiliki anak. Rumah kebun merupakan tempat tinggal penulis yang memliki halaman yang sangat luas dan dengan beraneka tanaman yang ada di halaman tersebut seperti kebun buah dan tanaman tahunan, maka rumah itu disebut dengan rumah kebun.
Peristiwa yang pertama dialami oleh penulis adalah melihat bayangan hitam yang sering tampak melintas di hadapan mata, sampai suatu kejadian di mana anak pertama penulis mengalami gangguan sejenis bermimpi yang sangat menyeramkan sampai anak kedua yang tenggelam di kolam depan halaman dan melihat seolah-olah ada padahal sebenarnya tidak nyata. Peristiwa ini pun tidak hanya penulis yang mengalami, ternyata tetangga dan orang yang ada di rumah itupun sering mengalami kejadian yang aneh dan di tampakan bayangan.
Setelah mengalami kejadian ini yang tanpa saya sadari dan mendapat cerita dari saudara, orang tua, barulah apa yang dialami merupakan cerita dari nenek zaman dahulu, yang dimana ada yang ikut tinggal bersama dan kadang kala mengikuti kemana pergi. Barulah penulis mengetahui siapa yang selalu mengikuti selama ini.
Buku ini sangat menarik untuk di baca sampai selesai sehingga akan tahu akhir dari cerita ini.